Powered By Blogger

Rabu, 10 Agustus 2016

PELABUHAN BARU, HARAPAN BARU

Pariwisata mana di Indonesia ini yang tidak indah ? Indonesia di mata dunia selain terkenal dengan keramah tamahan masyarakatnya, juga terkenal dengan tempat wisatanya yang menakjubkan. Bayangkan berapa banyak turis mancanegara yang berkunjung ke Indonesia setiap harinya. Lihatlah Bali, ketika berada disana sejauh mata memandang banyak turis mancanegara yang berlalu lalang. Selain Bali, ada pula Raja Ampat, Lombok, Bunaken, Karimunjawa, dan lain sebagainya. Bahkan ketika berkunjung ke Lombok dan berada di Kawasan Senggigi dan Gili Trawangan, kita seperti merasa sedang berada di luar negeri karena mayoritas pengunjungnya adalah turis mancanegara.

Dalam Undang-Undang No. 10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan menyebutkan bahwa pariwisata merupakan berbagai macam kegiatan wisata yang didukung oleh berbagai fasilitas serta layanan yang disediakan oleh masyarakat, pengusaha, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah. Dewasa ini, pariwisata memang sedang hangat dibicarakan dalam setiap Negara. Pemerintah dari berbagai Negara tersebut saling berlomba-lomba untuk meningkatkan atau mengembangkan pariwisata yang diyakini memiliki potensi yang tinggi di Negaranya. Tidak terkecuali dengan Indonesia. Meskipun Indonesia terkenal dengan tempat wisatanya yang sangat menakjubkan, Kementrian Pariwisata tetap terus secara gencar mempromosikan pariwisata Indonesia baik didalam negeri maupun diluar negeri. Pada era saat ini, yang saya menyebutnya dengan era sosial media justru lebih banyak tempat wisata di Indonesia yang sebelumnya tidak ada orang yang mengetahui kemudian menjadi tujuan banyak orang karena sudah terekspos di sosial media. Hal tersebut justru dapat membantu Pemerintah dalam mempromosikan pariwisata di Indonesia.
 
Namun sebenarnya, perkembangan pariwisata tidak hanya dilihat dari gencarnya promosi yang dilakukan. Dalam Undang-Undang pula disebutkan, setidaknya ada 4 unsur yang menjadikan suatu tempat menjadi destinasi wisata. Keempat unsur tersebut dua diantaranya adalah aksesibilitas dan infrastuktur. Kedua unsur tersebut menjadi sangat vital dalam pengembangan destinasi wisata. Aksesibilitas dalam hal ini dapat diartikan dengan kemudahan akses untuk menuju ke destinasi wisata. Infrastruktur juga memiliki makna yang hampir sama dengan aksesibilitas. Infrastuktur memiliki arti lebih ke fasilitas yang menunjang kemudahan para wisatawan yang istilahnya kemudahan ketika berangkat, berada di destinasi wisata, hingga pulang dari destinasi wisata.
 
Selain Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah juga gencar memperkenalkan destinasi wisata yang ada di daerahnya masing-masing agar dapat dikenal dan dapat berkembang. Perkembangan pariwisata ini dapat meningkatkan pendapatan asli masing-masing daerah. Oleh sebab itu, pariwisata-pariwisata di daerah menjadi fokus Pemerintah Daerah saat ini. Hal tersebut tak terkecuali dengan Pemerintah Kabupaten Jepara. Tidak mau kalah dengan daerah-daerah yang lainnya, Pemerintah Kabupaten Jepara yang dalam hal ini menjadi tugas Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jepara juga sedang melakukan aksi promosi besar-besaran destinasi wisata yang dimiliki daerahnya. Destinasi tersebut khususnya Kepulauan Karimunjawa. Kepulauan Karimunjawa menjadi destinasi wisata unggulan yang dimiliki oleh Jepara. Wisata baharinya yang menakjubkan mampu menarik wisatawan baik dalam negeri maupun luar negeri.
 
Untuk menjadikan Kepulauan Karimunjawa agar menjadi lebih baik lagi tentunya ada beberapa syarat yang harus dilakukan. Syarat-syarat tersebut seperti yang telah dijelaskan diatas yaitu aksesibilitas dan infrastruktur. Kedua syarat tersebut saling berkaitan. Untuk Kabupaten Jepara serta Kepulauan Karimunjawa, agar kedua syarat tersebut dapat terwujud ada beberapa inovasi yang harus dilakukan. Salah satunya adalah Pembangunan Pelabuhan. Sebenarnya, pelabuhan tersebut sudah ada baik di Jepara maupun di Kepulauan Karimunjawa. namun pelabuhan ini belum cukup layak. Belum cukup layak disini memiliki arti sebenarnya sudah bagus namun masih masih belum maksimal. Dimulai dari toilet, ruang tunggu yang tidak cukup untuk menampung penumpang bahkan ruang tunggu tersebut hanya diperuntukkan bagi penumpang kapal cepat, akses menuju kapal penyebrangan yang menurut saya kurang nyaman, area parkir yang sangat sempit untuk ukuran pelabuhan, dan lain sebagainya.

PELABUHAN JEPARA
Source : id.worldmapz.com

PELABUHAN KARIMUNJAWA
Source: tekooo.com
Hal-hal tersebut juga seharusnya menjadi perhatian serius bagi Pemerintah Pusat tidak hanya Pemerintah Daerah. Pemerintah Pusat yang dalam hal ini adalah Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kementrian PUPR) memiliki pandangan bagaimana standar pelabuhan yang baik. Pemerintah Daerah Kabupaten Jepara tentu akan sangat setuju dengan inovasi baru untuk memperbaiki pelabuhan yang sudah ada. Istilahnya inovasi tersebut dapat dinamakan Inovasi Pelabuhan Ramah Wisatawan. Untuk mewujudkan Pelabuhan Ramah Wisatawan ini dapat dimulai dari memperbaiki atau meningkatkan sarana dan prasarana yang ada, memperbaiki Sumberdaya Manusia yang ada, dan lain sebagainya.
 
Ketika aksesibilitas dan infrastruktur ini telah menjadi lebih baik, tentu akan bertambah banyak pula wisatawan yang akan berkunjung ke destinasi wisata yang dalam hal ini adalah Kepulauan Karimunjawa. Dengan pertambahan kunjungan wisatawan tersebut maka secara otomatis dapat menambah pendapatan daerah setempat dan dapat menjadikan daerah tersebut menjadi lebih maju dan mandiri. Dapat juga digunakan untuk menambah pendapatan masyarakat setempat dengan adanya destinasi wisata tersebut.
 
Sebuah negara akan menjadi sangat maju jika diawali dari kemajuan daerah-daerah yang menjadi bagian dari negara tersebut. Kembangkan infrastuktur Indonesia. Kembangkan Pariwisata Indonesia. Indonesia Jaya.

3 komentar:

  1. selamat malam mbak, tulisan mbak lumayan bagus :). tambah sedikit pendapat selain pemerintah, masyarakatnya juga harus mendukung dan gemar promosi mbak. jadi sama sama untung

    BalasHapus
  2. Halo mas :) terima kasih ... iya mas ... kalo masyarakat pasti mendukung ... kan sarana publiknya diperbaiki ... nah kalo gemar promosi ini yang memang harus ditingkatkan lagi . soalnya kan tidak semua orang bisa mempromosikan sesuatu dengan menarik ...

    BalasHapus
  3. The King Casino | Situs Judi Slot Online Terbaik 2021
    Play https://septcasino.com/review/merit-casino/ online Pragmatic https://vannienailor4166blog.blogspot.com/ Play Slots at The King Casino - Member Baru & Terpercaya 2021! https://febcasino.com/review/merit-casino/ Rating: nba매니아 98% jancasino.com · ‎240,388 votes

    BalasHapus